Warta Metropolitan, Blog Warta Indonesia

PPA 2015: Satu gol Irak buyarkan ambisi Indonesia

Indonesia harus mengakui ketangguhan tuan rumah Irak pada laga perdana Pra Piala Asia 2015 yang digelar di Al-Rashid Stadium, Dubai, Rabu (06/2) malam. Sebuah gol dari Younus Mahmood pada menit ke-66 menjadi satu-satunya gol yang tercipta pada laga tersebut.

Skuad Merah Putih yang menargetkan hasil imbang pada laga ini hanya menempatkan seorang Irfan Bachdim di lini depan dan menumpuk banyak pemain di lini belakang.

Di babak pertama, permainan mutlak dikuasai oleh Irak. Younus Mahmoud dkk berulang kali mampu memberikan ancaman kepada pertahanan Indonesia yang dijaga duet Wahyu Wijiastanto dan Handi Ramdhan.

Serangan demi serangan dilancarkan tim berjuluk Lions of Mesopotamia ke pertahanan Garuda. Pada menit ke-24 sebuah tendangan bebas Younus Mahmood berhasil merobek gawang Endra Prasetya. Namun gol tersebut dianulir wasit setelah salah satu pemain Irak terperangkap offside terlebih dahulu.

Tim asuhan Hakeem Shakir Al Azzawi ini terus menerus memberikan tekanan ke pertahanan Indonesia. Meski begitu hingga babak pertama usai skor tetap imbang tanpa gol.

Tekanan tuan rumah semakin menjadi di babak kedua. Belum genap lima menit babak kedua berjalan, Irak telah berhasil menciptakan dua peluang. Yang pertama saat sundulan Mohamad Karrar yang masih bisa ditangkap Endra, dan sundulan Dhurgham Ismael Dawood yang masih menerpa mistar gawang.

Serangan demi serangan Irak akhirnya mampu membuahkan hasil pada menit ke-66. Sebuah kesalahan Handi Ramdhan saat melakukan backpass mampu dimaksimalkan oleh kapten Irak Younus Mahmood untuk menaklukkan Endra Prasetya dan mengubah kedudukan menjadi 1-0 untuk tim tuan rumah.

Tertinggal satu gol, Indonesia mencoba mengimbangi permainan Irak dengan meningkatkan intensitas serangan. Hasilnya sebuah tendangan Vendry Mofu pada menit ke-81 harus susah payah dihentikan oleh kiper Irak, Noor Sabri Abbas. Meski Irak terus melakukan tekanan, tak ada gol tambahan yang tercipta hingga pertandingan yang dipimpin wasit Minoru Tojo asal Jepang ini berakhir.

Susunan pemain

Irak: 22-Noor Sabri Abbas, 6-Ali Adnan Kadhim, 8-Saif Salman Hashim, 14-Salam Shaker, 15-Ali Erhaima (Ahmed Abbas Hattab 51"), 19-Mustafa Nadhim Jari, 20-Dhurgham Ismael Dawood, 11-Humam Tareq Faraj, 7-Hammadi Ahmed Abdullah (Ala"a Abdylzehra 40"), 10-Younus Mahmood, 16-Mohamad Karrar

Indonesia: 22-Endra Prasetya, 2-Hamdi Ramdhan, 4-Novan Setya, 13-Wahyu Wijiastanto, 18-Stevie Bonsapia (Rasyid Bakri 65"), 5-Nopendi, 7-Oktovianus Maniani (Syaiful Indra Cahya 86"), 8-Taufiq, 11-Vendry Mofu (Mario Aibekop 90+"), 21-Andik Vermansyah, 10-Irfan Bachdim (bola/dzi)

sumber: merdeka.com
Read More..

Beckham Siap Bersaing dengan Ibra

Paris, David Beckham resmi bergabung dengan Paris Saint-Germain (PSG) pada Kamis (31/1/2013) dengan kontrak sampai akhir musim. Beckham akan mendapatkan nomor punggung 32 di PSG.

Berikut wawancara Beckham setelah resmi menjadi PSG:

Apakah Anda pernah berbicara bahasa Perancis?
Aku tak pernah berbicara bahasa Perancis sejak sekolah. Jadi, aku sedikit lupa. Akan ada kontak bertahap dengan rekan-rekan di PSG. Aku senang di Paris bersama klub dengan proyek luar biasa. Tapi, istri dan anak-anakku akan tetap di London dan menjalani kehidupan sekolah yang normal.

Mengapa Anda memilih PSG ketimbang klub-klub lain yang memberikan tawaran?
Aku sangat beruntung pada usia 37 tahun. Selama beberapa tahun terakhir, aku menerima banyak tawaran dari klub lain. Tetapi, aku tak bermain di level tertinggi sejak lama. Kini, sebuah kebanggaan bisa bermain di PSG.

Mengapa Anda tak kembali ke Inggris?
Aku akan selalu mengatakan tak akan bermain di klub Inggris selain Manchester United. Itulah mengapa aku tak balik ke Inggris. Aku berusia 37 tahun dan merasa memiliki fisik bagus. Aku tak merasa kehilangan kecepatan, mungkin juga karena aku menang tak cepat. Sebuah kehormatan bagiku bekerja dengan orang-orang hebat seperti Carlo Ancelotti dan Leonardo, dua orang yang aku hormati.

Mengapa kontrak Anda di PSG hanya selama lima bulan?
Saat ini, kami menyepakati kontrak sampai akhir musim dan kita lihat bagaimana bisa melanjutkan petualangan nanti. Menang benar PSG memiliki proyek yang menarik dan aku senang bergabung dengan klub ini. Segalanya berlangsung cepat dan kami tak memiliki waktu lama mendiskusikannya.

Apakah Anda minta tampil sebagai pemain inti?
Itu urusan Carlo Ancelotti. Aku hanya ingin memberikan kemampuan terbaik. Di semua klub yang aku singgahi, aku memberikan 150 persen. Itu juga berlaku di sini.

Apa perbedaan antara tahun ini dengan tahun lalu, saat Anda juga didekati PSG?
Tahun lalu bukan waktu yang tepat. Aku masih menginginkan sesuatu bersama LA Galaxy, gelar juara. Lebih baik Leonardo menunggu. Sekarang, petualanganku di Amerika Serikat telah berakhir. Aku bertemu Leonardo dan Nasser Al-Khelaifi untuk membicarakan semua hal. Aku memutuskan tak mengambil gaji selama lima bulan di sini. Kami akan mendonasikan kepada anak-anak di Paris.

Seberapa bagus kondisi Anda sekarang?
Dalam beberapa hari, aku berlatih di Arsenal. Aku rasa dua atau tiga pekan lagi akan siap.

Di Paris, Zlatan Ibrahimovic sering dibicarakan banyak orang semenjak dia datang. Bagaimana pandangan Anda terhadapnya?
Aku tak sabar untuk bermain dengannya. Sejak dia mengawali karier, aku tahu dia akan menjadi pemain hebat. Dia pemain yang sangat menarik dengan banyak karakter dan kharisma. Aku memiliki kesempatan terlibat dalam laga antara Inggris dan Swedia. Dia sangat impresif. Tetapi, di tim tak hanya ada dia.

Bagaimana dengan tendangan bebas Ibrahimovic?
Dia lebih besar ketimbang aku. Sulit melakukannya. Namun, kita lihat saja nanti. Ini juga pernah terjadi ketika aku di Real Madrid. Di sana ada Zinedine Zidane dan Roberto Carlos. Kami sangat meyakinkan mengambil tendangan bebas, terutama Roberto Carlos. Aku rasa itu sama untuk Ibrahimovic.

Apa pendapat Anda mengenai Ligue 1?
Aku tak terlalu banyak tahu mengenai Ligue . Namun, aku tahu tim-tim terbaiknya yang bermain gigih. Saat bermain di Real Madrid, aku melawan Lyon di Liga Champions. Itu pertandingan yang sulit dan kami mengalami kekalahan. Lalu, aku ingat pernah menbobol gawang Marseille. Aku senang karena itu membuat fans kami bahagia.

Apa Anda tetap di Paris jika klub ini tersingkir di Liga Champions?
Ya, karena klub ini memiliki proyek yang hebat. Kompetisi di Eropa adalah bonus. Akan tetapi, aku sudah lama tak bermain, jadi akan sangat luar biasa bagiku untuk tampil kembali.

Apakah PSG akan menjadi klub terakhir Anda?
Aku tak tahu apa yang terjadi pada masa depan. Itu tergantung kejadian nanti. Yang aku tahu, aku siap secara fisik dan mental. Aku memiliki dedikasi besar untuk sepak bola. Kita akan lihat musim depan. Uang bukanlah motivasiku. Impianku adalah bermain di klub sepak bola ini bersama para pemain terbaik. PSG adalah pilihan yang paling logis.

Editor : Tjatur Wiharyo
Sumber :kompas.com
Read More..

Panduan Berlatih Beban Untuk Remaja



Memulai program latihan beban dengan tepat sejak remaja akan menjadi titik awal yang baik untuk mencapai kemajuan yang optimal dalam jangka panjang. Artikel ini akan memberikan 6 cara aman dan efektif untuk membangun otot bagi remaja.

Waktu utama untuk pertumbuhan otot yang optimal adalah pada akhir masa remaja antara usia 18-19 tahun dan sepanjang usia 20-an. Pada kisaran umur ini kadar testosteron berada pada puncaknya yang disebut dengan masa pubertas.

Banyak orang bertanya apakah mereka sudah boleh memulai latihan angkat beban sejak usia muda? Boleh saja, tetapi pastikan berat beban yang Anda gunakan cenderung ringan dan sesuai dengan kemampuan Anda, Usia 15 atau 16 tahun sudah boleh melakukan latihan ini.
Berikut adalah poin-poin utama yang harus Anda perhatikan:
  1. Berlatih dengan Pelatih Pribadi
    Sewa seorang pelatih pribadi yang handal untuk memastikan Anda melakukan jenis latihan yang tepat dengan cara yang tepat. Banyak remaja yang mengabaikan hal ini dan berakhir dengan cedera serius maupun melakukan kesalahan yang menjadi kebiasaan hingga tua.
  2. Gunakan Beban Moderat dengan Banyak Reps
    Pastikan berat beban yang digunakan lebih ringan, tetapi dengan repetisi yang lebih banyak. Ego remaja terkadang meledak-ledak dan ingin mendapatkan hasil latihan secara instan, hal ini tidak baik. Lakukanlah secara perlahan tapi pasti, karena kemampuan angkat Anda akan bertambah seiring usia.
  3. Gunakan Straight Set
    Konsentrasi untuk melakukan set reguler hingga tuntas dengan menggunakan beban yang ringan. Hal ini sangat baik bagi pemula untuk membangun kekuatan dasar yang lebih baik dan berlatih menggunakan postur tubuh yang tepat.
  4. Istirahat Tiga Hari Dalam Seminggu
    Berikan tubuh Anda waktu beristirahat yang layak. Istirahat sangat penting agar Anda tidak menekan sistem saraf yang menghambat pertumbuhan Anda. Pada usia remaja, pertumbuhan berada pada tingkat maksimum. Jangan lupa untuk memenuhi kebutuhan gizi dan nutrisi yang optimal selama masa istirahat.
  5. Suplemen yang Tepat
    Anda mungkin tergoda untuk mengkonsumsi suplemen seperti para senior di gym untuk menumbuhan otot. Pada usia remaja, sebaiknya maksimalkan dulu diet Anda untuk menyokong kebutuhan nutrisi tubuh secara alami. Tetapi Anda bisa mengkonsumsi suplemen protein untuk mencukupi kebutuhan protein harian Anda dan melengkapi pola makan sehat Anda.
  6. Ciptakan Tujuan Yang Realistis
    Pastikan Anda menciptakan dan mempertahankan tujuan yang realistis. Latihan beban adalah proses bertahap, bersabarlah karena perlahan tapi pasti latihan Anda akan menunjukkan hasilnya.
Jadilah remaja yang bersemangat dan produktif, kembangkan potensi, tingkatkan kemampuan tubuh, dan jadilah yang terbaik. Perhatikan dan jalankan 6 cara aman dan efektif membangun otot bagi remaja selama melakukan latihan. Selamat berlatih!

Sumber
Read More..

Dua gol emas Cristiano Ronaldo di Bernabeu



MADRID – Meski kalah jumlah gol dari kapten tim Real Sociedad, Xabi Prieto, namun sepasang gol  Cristiano Ronaldo bernilai tiga angka  berharga buat Real Madrid.  Skor akhir 4-3 pun terkunci usai hujan gol di Santiago Bernabéu.

Babak Pertama
Interval perdana belum menyentuh menit kelima, Madrid sudah lebih dulu unggul lewat gol cepat.
Bahkan gol pembuka itu datang saat babak pertama baru menginjak detik ke-90. Dari sebuah passing pendek menjurus dari Sami Khedira yang membelah pertahanan tim tamu, Karim Benzema dengan tenang mengubah skor 1-0. Sebegitu cepat gol datang, cepat pula petaka menyusul untuk Los Blancos. Di menit kelima, portero Antonio Adán diusir árbitro (wasit) Ignacio Iglesias, lantarn menekel Carlos Vela di kotak terlarang. Meski Iker Casillas tampil menggantikan yuniornya itu, gol penyama kedudukan tetap ditorehkan Capitán Xabi Prieto dengan mulus pada menit kesembilan.Khedira yang menjadi bidan kelahiran gol pertama Madrid, kembali membawa tuan rumah unggul di menit ke-35. Dari sebuah kemelut hasil sepak pojok,Khedira membelokkan bola dari sepakan Ricardo Carvalho. Madrid 2-1 Sociedad. Situasi jual-beli gol ternyata tak berhenti sampai di situ. Sociedad, kembali menyamakan skor menjadi 2-2, lima menit sebelum turun minum. Prieto lagi-lagi menjadi aktor antagonis tuan rumah, usai kembali memperdaya Casillas. Hasil imbang 2-2 tetap bertahan hingga turun minum.

Babak Kedua
Cristiano Ronaldo (CR7) yang namanya kurang nyaring terdengar memberi ancaman di babak pertama, mulai memamerkan aksi- aksi terornya. Namun dua percobaannya di menit ke-55 dari sepakan bebas dan menit ke-65 dari luar kotak penalti, hanya melintas sisi tiang gawang Tzxuri-urdin (julukan Sociedad).
Jika di dua kesempatan berakhir gagal, tapi tidak dengan peluang ketiga CR7 di menit ke-68. Dengan disutradarai Benzema lewat long-pass terukur, CR7 tanpa ampun menaklukkan Bravo. Stand, Madrid 3-2 Sociedad. Dua menit berikutnya, Bravo kembali harus memungut bola dari gawangnya. Aktornya tetap sama, yakni si flamboyan CR7 namun dengan cara berbeda. Gol kedua CR7 atau ke-16 semusim ini, lahir dari sebuah free-kick keras yang sedianya mengarah ke tengah gawang. Derasnya bola yang sempat
lebih dulu membentur mistar, mengubah skor lagi, 4-2 untuk keunggulan Los Merengues. Tertinggal dengan margin dua gol, belum membuat tim asal Basque lempar handuk.Memasuki menit ke-76, Prieto menorehkan hattrick sekaligus kembali menghidupkan asa Sociedad, untuk setidaknya mencuri satu poin. Papan skor
bergolak lagi, 4-3 masih untuk keunggulan tuan rumah.Sociedad mesti bermain dengan 10 orang – sama seperti Madrid, di menit ke-80. Daniel Estrada menerima kartu kuning kedua dan diusir wasit, usai melanggar CR7 dengan kasar. Sampai laga berakhir, dua gol tambahan CR7 mengunci poin maksimal Madrid, dalam hujan gol, 4-3 di kandang sendiri.

Susunan Pemain
Real Madrid: Antonio Adán Ricardo Carvalho, Álvaro Arbeloa, Raphaël Varane, Xabi Alonso Michael Essien, Mesut Özil/Luka Modric (85'), Sami Khedira, José Callejón/Iker Casillas (8') Cristiano Ronaldo, Karim Benzema/Gonzalo Higuaín (74').
Real Sociedad: Claudio Bravo, Mikel González, Daniel Estrada, Alberto De La Bella/José Ángel (82'), Íñigo Martínez, Xabi Prieto, David Zurutuza/Gorka Elustondo (73'), Rubén Pardo, Carlos Vela, Diego Ifrán/Gonzalo Castro (57'), Antoine Griezmann. (dat06/okz)
Sumber: waspada.co.id
Read More..

Melatih Kekuatan Otot Untuk Wanita

Kondisi bagian
depan tubuh Anda seringkali
lebih kuat daripada bagian
samping. Inilah cara
menghindari cedera dan
memperbaiki kekuatan otot
yang tidak seimbang.
Bahu. Kebanyakan orang
lebih suka melakukan bench
presses untuk membentuk
bagian depan bahu/deltoids
daripada melakukan pull-
downs yang dapat membentuk
bagian punggung.
The fix. Latih bagian deltoids
samping dengan bent-over
rows, kata Steven Mena,
trainer dari Equinox Fitness
Clubs di New York. Cara
melakukan bent-over rows:
membungkuk, letakkan tangan
kiri di kursi sambil memegang
dumbel 2,5 kg di tangan
kanan, arahkan siku kanan
lurus ke arah atas. Lakukan 8
repetisi, 3 set, untuk setiap
tangan.
Kaki. Paha belakang Anda
seharusnya berada dalam
kondisi 60 persen lebih kuat
daripada paha depan. Tapi
kondisi paha belakang
kebanyakan wanita seringkali
hanya lebih kuat 50 persen
atau bahkan kurang.
The fix. Latihan plyometric
terbukti dapat membantu
memperkuat paha belakang 4
persen lebih daripada paha
depan. Cara melakukan
latihan plyometric: berdiri,
buka kaki selebar bahu, kaki
kiri berada di depan kaki
kanan, lompat sambil
mengganti posisi kaki,
mendarat dengan kaki kanan
di depan kaki kiri. Lakukan
10-20 lompatan, lalu berganti
kaki.
Core. "Wanita selalu fokus
meratakan perut tetapi lupa
bahwa otot yang bekerja di
bagian punggung juga
membantu mengurangi
lingkar pinggang." Sebut Tom
Seabourne, Ph.D., penulis
buku The Complete Idiot's
Guide to Quick Total Body
Workouts.
The fix. Coba latihan
Supermans, anjur Mena. Tidur
telungkup, tangan lurus ke
depan. Angkat tangan dan
kaki dari lantai, tahan selama
2 hitungan, lalu turunkan lagi
ke posisi normal. Lakukan
sebanyak 3 set dengan 8 kali
repetisi. (fitness/miw)

Source: Fitness Magazine,

Read More..

Tips Latihan Six Pack ala Jawara L-Men 2011, Rayhan Febrian

Bagi para lelaki, memiliki tubuh atletis saat ini sudah menjadi kebutuhan. Selain 'mempercantik' penampilan, memiliki tubuh atletis dengan six pack akan mempermudah aktivitas keseharian. Namun menurut Rayhan Febrian, jawara L-Men tahun 2011, membentuk otot di perut bukanlah hal yang mudah. Namun tidak juga sulit jika dilakukan dengan disiplin.

Ia menambahkan, beberapa hal perlu diperhatikan untuk membentuk perut lantaran, sejumlah lemak terdapat di bagian perut. Mungkin terdengar sederhana, namun jika dilakukan, Anda pasti akan tertantang. Rayhan juga mengungkapkan, jika butuh kesabaran untuk membentuk tubuh atletis dengan perut six pack. "Tidak semudah membalikan telapak tangan," ujarnya.

Membentuk perut six pack menurut pemegang sertifikat IFA (International Fitness Assosiation) dan saat ini sebagai konsultan gaya hidup sehat tersebut dapat beriringan dengan mengurangi lemak tubuh. "Bisa dilakukan keduanya karena memang berjalan beriringan," imbuhnya.

"Dalam tempo delapan bulan, jika disiplin mengikuti apa yang disarankan oleh trainer, potensi untuk terbentuk perut six pack bisa terpenuhi," ujarnya.


Berikut cara untuk membentuk perut six pack ala Rayhan Febrian :

1. Penting untuk sarapan
Tidak sarapan berarti sebuah kerugian. Jika ingin diet, menurut Rayhan, bukan berarti menghentian aktivitas sarapan. Makan sereal bisa dijadikan pertimbangan penting. Karena selain kaya akan serat, penyajiannya pun tidaklah susah. Tambahkan dengan jus buah segar atau youghurt akan mengisi hari-hari Anda dengan semangat.

2. Mengurangi asupan makan malam
Makan malam bagi banyak orang merupakan 'musuh' utama untuk pembentukan tubuh atau six pack. Karena justru makan malam akan banyak menimbun lemak karena aktivitas setelahnya yang tidak banyak. "Makan malam sebenarnya tidak apa-apa, hanya diperkecil saja porsinya," ujar Rayhan. Namun buah-buahan segar dan sayuran menjadi prioritas untuk mengisi perut di malam hari saat lapar.

3. Melatih Otot Cardio
Perut six pack tidak akan terwujud jika lemak dalam tubuh Anda berlebihan. Karena itu, perlu meningkatkan latihan otot cardio terlebih dahulu. Latihan tersebut, selain dapat menguatkan kerja jantung, juga dapat menurunkan kadar lemak tubuh Anda. Latihan tersebut antara lain, Jalan, Jogging, bersepeda dan beberapa aktivitas lainnya.

4. Latihan mengangkat beban
Banyak yang berpikir untuk latihan angkat beban dilakukan di pusat kebugaran saja. Di rumah pun sebenarnya bisa dilakukan, asalkan dilakukan dengan disiplin dan cara-cara yang benar. Memang untuk memudahkannya disarankan untuk berlatih beban di pusat kebugaran. Latihan angkat beban ini mengiringi latihan cardiovaskular. Pembentukan otot, apalagi perut hanya dapat dilakukan dengan latihan beban.

Berlatih 3 sampai 4 kali seminggu dengan pola dua hari latihan, satu hari istirahat. Karena percuma saja jika melakukan latihan, semisal sit up beribu-ribu kali namun istirahat tidak dijaga.

5. Menjaga metabolisme tubuh
Makan makanan kecil setiap tiga jam akan membantuh untuk menjaga metabolisme tubuh. Aturlah asupan makanan agar mencapai keseimbangan. Otot juga perlu 'bahan bakar' untuk pembentukan. Jadi percuma saja jika melakukan latihan otot namun tidak ditunjang dengan metabolisme tubuh.

Rayhan memnyebutkan, ia terbiasa 'ngemil' dua kali dalam satu hari, yakni pukul 10.00 dan 15.00. Bentuk camilannya berupa buah-buahan.

6. Minum banyak air putih
Resep ini merupakanr resep alami. Namun perlu diingat, banyak minum air putih bukan berarti 'kebanyakan' minum air putih. Aturlah asupan air minimal 2,2 sampai 2,5 liter per hari. Tambahan air minum olahraga yang kaya akan zat potasium disarankan untuk membantu latihan Anda.

7. Perbanyak makan biji-bijian
Gandum termasuk di dalam saran untuk melakukan diet karena akan mengubah glukosa (gula) agar lemak dapat dengan cepat 'mencair' dan hal tersebut mempermudah pembakaran lemak di bawah kulit.


Adapun Rayhan juga membagi urutan aktivitasnya sehingga dapat hidup sehat dan memiliki tubuh yang atletis serta dengan perut six pack tentunya.


1. Pukul 07.00 sarapan buah (disarankan apel) atau biji-bijian (gandum) serta susu yang tinggi kadar proteinnya.

2. Pukul 10.00 mulai makanan ringan yang sehat seperti buah-buahan.

3. Pukul 12.00 makan siang. Disarankan untuk memakan nasi merah, daging atau ayam yang dipanggang, sayur rebus dan jus.

4. Pukul 15.00 kembali menikmati makanan ringan berupa buah-buahan segar.

5. Pukul 19.00 atau paling lambat pukul 20.00 makan malam hanya mengonsumsi sumber protein, misalnya daging, tahu atau tempe, ayam yang bukan digoreng, sayur, buah dan susu tinggi protein.

6. Disiplin melakukan istirahat 8 jam satu hari.

Read More..

Rossi Mengakui Sulit Mengalahkan Lorenzo

Pesta Baca, Musim 2013, Valentino Rossi akan kembali bergabung dengan Yamaha. Legenda MotoGP ini mengakui, tantangan terbesar yang akan dihadapinya adalah mengalahkan rekan setimnya, Jorge Lorenzo.
Read More..

Pengertian dan Manfaat Olahraga

Menurut Dr. Faizati Karim; MPH, pengertian olahraga adalah suatu bentuk aktifitas fisik yang terencana dan terstruktur, yang melibatkan gerakan tubuh berulang-ulang dan ditujukan untuk meningkatkan kebugaran jasmani.

Tujuan kita berolahraga adalah untuk mendapatkan tubuh yang sehat dan bugar. Dan menurut Dr. Faizati Karim, MPH, Pengertian sehat adalah keadaan sejahtera dari badan, jiwa dan sosial yang memungkinkan setiap orang hidup produktif secara sosial dan ekonomis. Sedangkan pengertian dari bugar adalah kemampuan tubuh untuk melakukan kegiatan sehari-hari tanpa menimbulkan efek kelelahan fisik dan mental yang berlebihan.
Read More..

Messi Atlet Terbaik 2011 versi "L'Equipe"

PestaBaca.info - Paris, Bintang klub Barcelona asal Argentina, Lionel Messi, ditahbiskan sebagai Atlet Terbaik 2011 melalui penghargaan bernama Champions des Champions oleh koran terkemuka Perancis, L'Equipe.

Ia pemain sepak bola kelima peraih penghargaan, yang dimulai sejak 1980 dan rutin diberikan setiap tahun itu. Messi mengalahkan dua kandidat lain yakni petenis Novak Djokovic (peringkat kedua) dan pebalap Formula 1 Sebastian Vettel (peringkat ketiga).
Read More..

Ini Janji Boaz untuk Timnas

Penyerang Boaz T Solossa
PestaBaca.info - Jakarta, Striker Boaz Solossa berkomitmen penuh membela kesebelasan nasional Indonesia. Pemain Persipura Jayapura itu berjanji memberikan yang terbaik untuk bangsa dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2014 Grup E zona Asia, Selasa (6/9/2011).

Read More..

15 Menit olahraga yang membuat tubuh anda Sehat, Bugar dan Kekar!

PestaBaca.info - Jika anda tidak mempunyai banyak waktu untuk berolahraga dikarenakan kesibukan anda, berikut ini tips berolahraga yang hemat waktu dan effisien. hanya dengan 15 menit tubuh anda akan tetap sehat, bugar dan kekar, asalkan anda rutin selama 5 hari konsisten melakukannya.
Read More..

Lima Gerakan Olahraga Bagi Kebugaran Seks

PestaBaca.info - Seks merupakan kegiatan fisik yang membutuhkan banyak energi. Untuk itu, bagi mereka yang ingin memiliki kehidupan seks memuaskan, perlu meningkatkan stamina dengan rajin berolahraga.

Read More..

Milan Masih Upayakan Kaka

PestaBaca.info - Milan, Gelandang AC Milan, Gennaro Gattuso, mengungkapkan, klubnya masih berusaha membawa kembali Ricardo Kaka ke San Siro.
Read More..

"Mister X" Milan adalah Balotelli

Penyerang Manchester City, Mario Balotelli.
PestaBaca.info - Milan, Menurut ahli transfer Giorgio De Giorgis, AC Milan tertarik untuk merekrut penyerang Manchester City, Mario Balotelli. Bahkan, De Giorgis mengklaim bahwa Balotelli sebagai "Mister X" yang belakangan dikaitkan-kaitkan dengan Milan.

Read More..

Olahraga di Bulan Puasa

PestaBaca.info - Puasa bukan alasan untuk tidak berolahraga. Meski sedang berpuasa, tubuh tetap membutuhkan latihan fisik agar tetap bugar. Namun sebaiknya perhatikan olahraga yang akan Anda lakukan, jangan sampai olahraga justru membuat kondisi tubuh menjadi lebih buruk.

Read More..

Milan Juara Piala Super Italia

Penyerang Inter Milan, Samuel Etoo berusaha melewati adangan bek AC Milan, Thiago Silva, dalam pertandingan Piala Super Italia, Sabtu (6/8/2011). Pada pertandingan ini, Milan berhasil mengalahkan Inter 2-1.
PestaBaca.info - Beijing, AC Milan berhasil meraih juara Piala Super Italia seusai menundukkan Inter Milan 2-1 di Stadion Beijing National, Sabtu (6/8/2011) malam.

Read More..

Okinawa, Kota Bersejarah Beladiri Karate

PestaBaca.info - Okinawa adalah sebuah pulau di bagian selatan Jepang, terletak berdekatan di antara Cina dan Jepang. Sebuah seni bela diri penduduk asli di sana yang berkembang (disebut Te, "Tangan") dan mengalami pengaruh yang kuat dari Cina. Para pelaut Cina, pedagang dan pengusaha mereka membawa seni bela diri negaranya ke Okinawa selama masa transaksi bisnis mereka. Selain itu, banyak para guru beladiri penduduk asli Okinawa pergi ke Cina untuk belajar tinju Cina (ch'uan Fa, "Cara tinju") langsung dari para ahli beladiri tersebut di sana.

Read More..

Tekuk Turkmenistan, Pemain Kebanjiran Bonus

Tim nasional sepak bola Indonesia kebanjiran bonus setelah mengalahkan Turkmenistan 4-3.
PestaBaca.info - Jakarta, Setelah sukses mengalahkan Turkmenistan 4-3 di leg kedua Pra Piala Dunia 2014, Kamis (28/7/2011), tim nasional Indonesia mendapatkan kebahagian lebih. Pasalnya, PSSI memberikan bonus sebesar Rp 30 juta bagi setiap pemainnya.

Read More..

Jenis Olahraga untuk Cegah Sakit Jantung

PestaBaca.info - Berat badan berlebih merupakan faktor risiko menderita penyakit jantung. Akan tetapi, jangan menyerah, banyak yang bisa kita perbuat agar penyakit jantung tidak sampai menghampiri. Salah satunya adalah berolahraga.
Read More..

Seimbangkan Kadar Kolesterol Dengan Berolahraga

PestaBaca.info - Pendekatan olahraga yang dilakukan secara rutin, ternyata mampu membantu menurunkan kadar kolesterol LDL (Low-Density Lipoprotein) yang tinggi, yang berarti tidak hanya dapat membantu memangkas timbunan kolesterol jahat dalam tubuh, juga menghindari diri dari serangan penyakit, khususnya penyakit kardiovaskular (jantung koroner, stroke, gangguan pembuluh darah tepi).

Read More..