Cara agar bisa tahan lama berhubungan seks | Ejakulasi Dini bisa terjadi karena bawaan atau faktor faktor lain yang membuat seorang pria tidak bisa tahan lama, yaitu keluarnya sperma sebelum penetrasi, pada saat atau segera setelah penetrasi (masuknya penis ke dalam vagina).
Ejakulasi terjadi sebelum penderita maupun pasangannya menginginkannya (terjadi sebelum atau segera setelah penetrasi). Ejakulasi dini bisa menimbulkan masalah pada pasangan suami-istri. Jika pria telah mengalami ejakulasi sebelum wanita mencapai orgasme, kemungkinan sang wanita akan merasakan ketidakpuasan dan lama-lama menjadi masalah !!! karena suami tidak bisa tahan lama sebelum istri merasakan titik klimaks. Hingga tidak jarang menjadi salah satu penyebab keretakan rumah tangga.
Hasil survei Durex Company perihal daya tahan pria saat berhubungan diketahui bahwa rata-rata seorang pria hanya mampu bertahan selama 5-10 menit ketika bercinta. Padahal seorang wanita setidaknya membutuhkan 7-15 menit untuk mencapai orgasme. Hasil survei tersebut juga menunjukkan bahwa mayoritas pria yakni 71% mengaku sangat ingin memiliki daya tahan yang lebih lama.
Kategori ejakulasi dini ada dua, pertama jika sang pria mengalami ejakulasi dibawah 2 menit setelah penetrasi dan kedua jika pria mengalami ejakulasi lebih dahulu karena tidak bisa tahan lama yang menyebabkan pasangan tidak terpuaskan. Terlalu cepat ejakulasi tentu tidak memuaskan kedua belah pihak oleh karena itu banyak pria yang melakukan terapi atau mengkonsumsi obat-obatan agar hubungan seks bisa lebih lama.
Berikut ini 10 tips tahan lama berhubungan seks agar tahan lama di ranjang yang bisa dipelajari bersama pasangan anda :
1. Atur pikiran agar tahan lama
Seks adalah perjalanan bukan tujuan. Nikmati proses yang terjadi dan jangan memikirkan orgasme. Fokuslah pada apa yang sedang anda lakukan sekarang seperti kulit pasangan yang lembut, pipi yang halus dan bibirnya yang seksi jangan fokus pada keinginan mencapai orgasme. Pusatkan pikiran pada masalah lain atau putar musik untuk mengalihkan pikiran anda. Tips agar bisa tahan lama : putar musik pada telinga melalui earphone anda, niscaya anda akan lebih terfokus pad musik dan tidak terpengaruh dengan suara desahan pasangan yang hampir orgasme, karena ini akan memicu anda cepat mecapai klimaks.
2. Senam Keygel
Tujuannya adalah melatih otot-otot seks disekitar penis agar lebih kuat menahan laju orgasme. Lakukan tiga set 10 detik proses tahan, kemudian mengambil istirahat 30 detik. Lakukan 3 set-30 detik setiap hari. Jika Anda tidak dapat melakukan hal ini, lakukan sebanyak yang Anda lakukan hingga otot PC anda lelah. Letak otot PC, ketika anda buang air kecil tiba-tiba anda menahannya, itulah otot PC yang meregang menahan laju air kencing adalah. Usahakan lakukan lebih banyak dari hari sebelumnya. Kebanyakan pemula tidak dapat berkontraksi/menahan selama lebih dari 1 atau 2 detik
3. Pakai cara Interupsi
Keluarkan Mr P dari Ms V saat Anda merasa akan mencapai klimaks. Trik ini berguna untuk mengalihkan pikiran Anda sejanak untuk menghindari ejakulasi dini. Atau memakai tehnik jelq saat akan mencapai orgasme dengan cara menekan kepala penis menggunakan jari tangan. Tekanan ini akan menghambat saluran di bawah penis sehingga ejakulasi tidak terjadi, namun tak mengurangi kekuatan ereksi selagi sperma belum keluar.
4. Pakai kondom
Cara klasik untuk mengurangi kepekaan berlebih adalah menggunakan kondom. Tapi jika Anda tak ingin menggunakan kondom saat melakukan hubungan intim dengan pasangan, Anda dapat mencoba cara lain, gunakan obat oles yang bisa dioleskan pada Mr. P, tapi tentu saja obat oles yang aman. Karena kebanyakan obatan obatan yang beredar terbuat dari bahan yang tidak aman dan membahayakan. Mr. P anda. Celakanya lagi bisa mati rasa atau baal permanen, wah gawaaatttt….
5. Teknik Pernafasan
Teknik ini diperkenalkan oleh para ahli meditasi di India. Pernafasan yang benar adalah pernafasan perut. Lakukan teknik pernafasan yang benar saat berhubungan akan membuat anda lebih tahan lama.
6. Jaga kualitas makanan
Nutrisi yang bagus merupakan kunci untuk mendapatkan seks berlipat ganda. Karbohidrat, bermnafaat untuk membangun balok energi, yang esensial. Seksual kita membutuhkan makanan karbohidrat dan beragam dari jenis ini. Zat besi merupakan bahan vital dalam testosterone, cairan air mani dan sperma. Anda dapat menemukan sumber mineral ini dari seafood, kacang polong dan kacang-kacangan. Atau untuk lebih praktisnya Anda dapat membeli suplemen zat besi.
Hindari makan berlebih sebelum melakukan hubungan seks. Jika Anda makan malam berdua, jangan menyantap menu makanan dari daging dan minum anggur plus makanan penutup, setidaknya jika Anda berencana melakukan hubungan seks setelah acara makan malam. Usahakan menyantap makanan sejam sebelum melakukan hubungan seks supaya proses pencernaan berjalan dengan sempurna.
7. Posisi Seks agar tahan lama
Jika ingin tahan lama hindari posisi seks yang membuat anda dominan dan melakukan banyak gerakan seperti posisi seks Misionaris. Posisi dalam melakukan hubungan seks dimana pihak pria yang berada di atas – seperti posisi missionary dan doggy style – memberikan keuntungan lebih pada pria, lantaran posisi ini memacu aliran darah dan memberikan ereksi yang tahan lama dan kuat. Jadi jangan lakukan posisi dimana wanita di atas pada sesi awal hubungan seksual. Sentakan gravitasinya akan mengeluarkan aliran darah dari ereksi Anda.
8. Awali dengan rayuan dan belaian
Pada sesi awal jangan terburu-buru, jaga irama dan ritme permainan. Awali dengan oborolan ringan dan sanjungan atau ucapan yang bisa membuat pasangan Anda bahagia. Untuk sesi foreplay berusahalah agar wanita pasangan anda terlebih dahulu mencapai hasratnya. Bantu dia dan beri rangsangan total ke area g-spot nya. Lakukan fore play agak lama dan penetrasi setelah wanita sudah akan orgasme. Cara ini akan membuat anda berdua terpuaskan.
9. Latih otot bagian perut
Lakukan latihan perut. Gerakan ini memiliki andil dalam membantu otot perut Anda mempertahankan ereksi. Selain itu, dengan postur tubuh yang bagus percaya diri Anda semakin bertambah. Latihan otot sekitar perut bisa membantu mempertahankan ereksi berlangsung lebih lama.
10. Stop Merokok Dan Minum Beralkohol
Merokok membuat sirkulasi darah jadi buruk, dan saat Anda ingin melakukan hubungan seksual, sangat dibutuhkan aliran darah yang lancar. Jadi jika Anda ingin kehidupan seks yang selalu panas, ini sebuah alasan kuat untuk menghentikan kebiasaan merokok. Minum minuman beralkohol terlalu banyak juga berpengaruh pada prostat Anda.
0 Comments:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.